Monthly Archive June 2021

Byteknikgeologi

Mengkarang Competition 2021

Hi kawan kawan.. Ketemu lagi nih sama Mengkarang Competition Tahun 2021

Yusmansyah Siregar Ketua Mengkarang Competition 2021

Mengkarang Competition adalah acara yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Teknik Geologi setiap dua tahun sekali. Pada tahun 2021 ini Mengkarang Competition mengadakan beberapa kegiatan seperti Seminar Nasional, Paper Competition, Poster Competition, Geophoto Contest, Mengkarang Family Gathering / Diesnatalis serta lomba terbaru yaitu Mengkarang Earth Science Olympiad yang berlangsung dari tanggal 29 November – 13 Desember 2021. Diketuai oleh Yusmansyah Siregar serta wakilnya M difha Septianda dimana kegiatan ini mengusung tema “Natural Resource Explorations to Discover Energy Potensial ( Conventional and Renewable Energy ) For Sustain able Development”.

Adapun tujuan diadakannya event ini adalah Mengadakan suatu rangkaian kompetisi dalam lingkup keilmuan geologi bagi Mahasiswa, dan  masyarakat umum dari berbagai latar belakang se-Indonesia, Menjadikan Wadah dalam pengembangan ide dan edukasi  tentang potensi energi dalam lingkup ilmu Geologi, Mengenalkan lingkup geologi kepada masyarakat luas. Diikuti oleh mahasiswa/mahasiswi kebumian, murid SMA/SMK kebumian dan masyarakat umum. Mengkarang Competition dilaksanakan oleh jajaran panitia sebagai berikut.

Panitia mengkarang Competition 2021

Adapun bentuk kegiatan dalam mengkarang Competition ini adalah sebagai berikut

Opening Ceremony (Persembahan Tari)

Opening Ceremony merupakan suatu bentuk kegiatan pembukaan dari rangkaian acara Mengkarang Competition 2021 yang dikemas dalam bentuk Acara Pembukaan yang dilaksanakan offline di suatu tempat yang dihadiri oleh panitia, Anggota HMTG Mengkarang, Dosen, Birokrasi dan tamu undangan (dengan protokol Kesehatan) serta sekaligus ditayangkan secara online melalui platform zoom yang difasilitasi Broadcasting serta diikuti oleh Peserta Lomba dan tamu undangan yang berada diluar provinsi jambi. Kegiatan dimulai dengan pembukaan acara oleh MC, sambutan oleh birokrasi kampus, pembacaan doa, pembukaan Mengkarang Competition 2021 secara resmi dan beberapa acara selingan lainnya serta diakhiri ramah tamah.

Sambutan Dekan Fakultas Sains dan Teknologi Bapak Prof. Damris Muhammad M.Sc., Ph.D
MC di acara Mengkarang Competition 2021

Webinar Nasional berbasis Online merupakan suatu bentuk kegiatan kuliah umum/seminar yang dilaksanakan secara online dengan menghadirkan narasumber yang akan menyampaikan materi pembahasan webinar terkait keilmuan dan isu geologi yang berkembang. Kegiatan dimulai dengan pra kuis untuk mengetahui gambaran kompetensi mahasiswa sebelum diadakan webinar, dilanjutkan dengan sesi penyampaian materi dan sesi tanya jawab, serta pemberian voucher bagi peserta pemenang kuis dan peserta yang aktif dalam webinar dan diakhiri dengan sesi foto Bersama.

Webinar Series Dan Seminar Nasional
Paper Competition

Paper Competition dilaksanakan untuk meningkatkan kreatifitas mahasiswa terkait penulisan karya tulis ilmiah dalam bidang kajian ilmu geologi. Topik yang menjadi studi penulisan paper terdiri atas penelitian geologi yang berkaitan dengan Potensi Energi Terbarukan. Adapun peserta difokuskan pada mahasiswa geologi seluruh Indonesia yang diundang untuk mengikuti rangkaian kegiatan Mengkarang Competition 2021. Rangkaian lomba Paper dilaksanakan secara online terdiri atas pendaftaran setiap tim terdiri atas maksimal 4 orang mahasiswa, kemudian pengumpulan abstrak, pengumuman abstrak, pembayaran dan pengumpulan full paper, presentasi serta diakhiri dengan pengumuman pemenang pada puncak acara Mengkarang Competition 2021.

Poster Competition

Poster Competition Mengkarang Competition 2021 merupakan ajang edukatif dan kompetitif dengan poster sebagai media penyampaian informasi. Kompetisi ini memiliki sasaran peserta berupa Mahasiswa dan Masyarakat umum. Kegiatan bertujuan untuk mengetahui hal-hal yang berkaitan dengan geologi, yang terangkum dalam lingkup ilmu Geologi terutama tentang energi terbarukan. Poster sebagai media komunikasi yang efektif untuk menyampaikan pesan yang singkat tetapi padat dan impresif karena ukurannya yang relatif besar. Desain poster digital yang dimaksud adalah karya poster dibuat menggunakan program grafis di komputer. Salah satu tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memperkenalkan kepada masyarakat dan mahasiswa bahwa pentingnya ilmu geologi dalam memperhatikan energi terbarukan melalui media desain poster yang mudah dalam memahami informasi. Rangkaian kegiatan Poster Competition terdiri atas pendaftaran dan pengumpulan abstrak peserta atau tim terdiri atas maksimal 3 orang mahasiswa, pengumuman abstrak, pembayaran dan pengumpulan Poster, Review poster oleh juri serta diakhiri dengan pengumuman pemenang pada puncak acara Mengkarang Competition 2021.

Geophoto Contest

Geopohoto contest Dewasa ini banyak sekali peminat Fotografi terutama para remaja. Selain untuk mengabadikan suatu kegiatan, hal ini juga bisa menciptakan suatu karya seni bercita rasa tinggi yang tentunya akan memberikan kepuasan tertentu bagi sang fotografer. Selain itu dari suatu foto, fotografer juga dapat menyampaikan sesuatu kepada orang-orang yang melihat foto tersebut. Kegiatan ini memberikan kesempatan kepada masyarakat terutama sesorang geologist yang memiliki minat pada bidang foto untuk memperlombakan hasil karya jepretannya sekaligus bertujuan untuk mengenalkan hal-hal geologi kepada masyarakat umum.

Mengkarang Earth Science Olympiad

Mengkarang Earth Science Olympiad / Olimpiade Kebumian Mengkarang merupakan salah satu upaya untuk mewujudkannya yang mana diharapkan dapat mengantarkan siswa menguasai pengetahuan dan teknologi, selain itu olympiade juga telah memiliki posisi khusus pada berbagai ajang bergengsi di nasional maupun internasional, olympiade ini juga bertujuan mengembangkan siswa berpengetahuan dan bertalenta dengan prestasi yang jauh lebih baik lagi dalam tingkat regional maupun nasional dalam bidang kebumian, sehingga mampu berkontribusi sebagai pionir pembangunan melalui ilmu pengetahuan dan teknologi, untuk mewujudkan bangsa yang unggul.

Dies Natalis merupakan suatu bentuk kegiatan kumpul keluarga bagi seluruh Anggota Himpunan Mahasiswa Teknik geologi Mengkarang bersama segenap dosen, Alumni, Pembina Himpunan, Birokrasi dan Tamu Undangan. Kegiatan ini  dikemas dalam bentuk Virtual Meeting dengan rangakaian acara yang terdiri atas Talkshow, Historical of Mengkarang, Fun Games dan sebagainya yang diharapkan mampu menjadi wadah silaturahmi dan kebersamaan bagi segenap keluarga besar Teknik geologi Universitas Jambi.

Ruangan Diesnatalis

Closing Ceremony merupakan suatu bentuk kegiatan penutupan dari rangkaian acara Mengkarang Competition 2021 yang dikemas dalam bentuk Acara penutupan yang dilaksanakan offline di suatu tempat yang dihadiri oleh panitia, Anggota HMTG Mengkarang, Dosen, Birokrasi dan tamu undangan (dengan protokol Kesehatan) serta sekaligus ditayangkan secara online melalui platform zoom yang difasilitasi Broadcasting serta diikuti oleh Peserta Lomba dan tamu undangan yang berada diluar provinsi jambi. Kegiatan dimulai dengan pembukaan acara oleh MC, sambutan oleh birokrasi kampus, pembacaan doa penutup, penutupan mengkarang Competition 2021 secara resmi, pengumuman juara pemenang lomba Mengkarang Competition 2021 serta penampilan bakat Mahasiswa HMTG MENGKARANG Teknik Geologi Universitas jambi, dan beberapa acara selingan lainnya serta diakhiri ramah tamah.

HMTG MENGKARANG